Tim CITSIT berhasil meraih Juara pada ajang ACTION: Academic Competition of Data Science 2025 kategori Data Mining tingkat nasional yang diselenggarakan oleh HIMASADA Universitas Negeri Surabaya. Kompetisi ini mengusung tema “Data for Social Impact: Membangun Indonesia yang Lebih Baik”, yang menekankan peran data science dalam menjawab isu sosial sekaligus mendukung pelestarian budaya.
info teknik
Tim Tendangan Sudut UGM berhasil menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih Juara 2 (2nd Winner) pada ajang Data Science Competition (DSC) LOGIKA UI 2025. Kompetisi tingkat nasional tersebut diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Departemen Matematika Fakultas MIPA Universitas Indonesia. Kompetisi ini mempertemukan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia untuk menguji kemampuan analisis data, pemodelan, serta penyampaian solusi berbasis data science.
Siapa sangka, mahasiswa yang sebelumnya dikenal sebagai andalan Universitas Gadjah Mada (UGM) di dunia e-sport kini justru bersinar dalam kompetisi akademik Teknik Sipil tingkat nasional. Sosok tersebut adalah Muhammad Auguzt Riansyah, mahasiswa Teknik Sipil Angkatan 2023.
Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada (FT UGM) melaksanakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Pengabdian kepada Masyarakat bertajuk “Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat melalui Pelatihan Produksi Gula Cair dan Coconut Aminos” pada Senin, 29 Desember 2025. Kegiatan ini diselenggarakan di Adana Gula Semut, Dusun Penggung, Krengseng, Hargorejo, Kecamatan Kokap, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Tim Sabar-gita dari Universitas Gadjah Mada berhasil meraih Juara 3 dalam ajang Indonesia Climate-Modeling University Competition (ICUC) 2025 yang diselenggarakan oleh World Resources Institute (WRI) Indonesia. Kompetisi berskala nasional ini berlangsung pada Agustus–November 2025, meliputi rangkaian pelatihan, inkubasi, dan presentasi final yang dilaksanakan di Jakarta.
Eufrasia Andranetta Gracelynne Eka Pramudita, mahasiswa Teknik Industri Universitas Gadjah Mada angkatan 2022, berhasil meraih Juara 3 (2nd Runner-Up) dalam ajang GEAR Astra Honda Motor Business Case Competition 2025. Kompetisi berskala nasional ini diselenggarakan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) pada Sabtu, 22 November 2025 di Menara Astra.
Tim Nayantra UGM berhasil meraih Juara 1 Essay Competition sekaligus Best Presentation dalam ajang Essay Competition Green Polymer Education and Competition Festival UI 2025. Kompetisi ini diselenggarakan oleh Green Polymer Technology Student Chapter Universitas Indonesia (GPTech SC UI) pada 1–4 November 2025 di Balai Sidang Universitas Indonesia.
Bencana banjir bandang yang melanda wilayah Sumatra tidak hanya menghanyutkan bangunan, tetapi juga memaksa ribuan warga kehilangan tempat tinggal. Menanggapi kondisi darurat tersebut, tim peneliti gabungan dari Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada menawarkan solusi inovatif berupa teknologi Hunian Sementara (Huntara) berbasis kayu yang mudah diaplikasikan secara mandiri oleh masyarakat.
Tim Bull dari Departemen Teknik Industri Universitas Gadjah Mada (UGM) berhasil meraih Juara 1 Business Case Competition dalam ajang 25th Industrial and Systems Engineering Competition (ISEEC) 2025 yang diselenggarakan oleh Universitas Indonesia pada 27–31 Oktober 2025.
Wisuda Program Sarjana dan Sarjana Terapan Periode I Tahun Akademik 2025/2026 menjadi momen spesial bagi M. Haikal Baihaqi, lulusan Teknik Geologi Fakultas Teknik UGM, yang meninggalkan kampus dengan tiga gelar prestisius sekaligus: wisudawan terbaik, tercepat, dan termuda. Keberhasilan ini tidak lahir dari ambisi awal yang terencana, melainkan tumbuh pelan-pelan seiring prosesnya beradaptasi.