ARAH KEBIJAKAN PENELITIAN
Kegiatan Penelitian di Fakultas Teknik, Universitas Gadjah Mada difasilitasi melalui Engineering Research and Innovation Center (ERIC). ERIC akan mewadahi riset-riset multi disiplin dan kolaboratif dengan dunia industri melalui skema penta helix: akademisi, industri, pemerintah, masyarakat, dan sistem keuangan. Diharapkan kerjasama dengan industri dan alumni selama ini bisa semakin erat utk membangun kedaulatan teknologi dan kemakmuran bangsa. Riset dan hilirisasi riset yang dikembangkan melalui ERIC meliputi 8 tema utama:
- Green energy,
- Sustainable building & infrastructure
- Smart system & automation
- Hazard and risk management
- Green and smart transportation
- Green advanced materials
- Sustainable manufacturing
- Sustainable Environment.