Pada bulan Februari lalu, 14 mahasiswa lintas fakultas UGM menginisiasi program Kulik Tuntas: Kurikulum Lingkungan Berbasis Teknologi untuk Penyandang Disabilitas. Puluhan mahasiswa tersebut merupakan sebuah tim bernama Gamateli (Gadjah Mada Team for Environmental Issues) yang dipimpin oleh Aryanta Adri Herlangga (Teknik Sipil Angkatan 2022) serta dibimbing oleh Ni Nyoman Nepi Marleni, S.T, M.Sc., Ph.D.
SDGs15
Kota Pelajar, itulah julukan bagi Daerah Istimewa Yogyakarta. Membawa label tersebut, berarti Yogyakarta harus mampu menjadi tempat yang nyaman bagi para calon generasi emas bangsa. Di sisi lain, agar simbiosis mutualisme dapat terjalin, seluruh elemen masyarakat yang telah merasakan nyaman dan tentramnya Yogyakarta juga harus turut andil menyelesaikan permasalahan yang timbul. Akan lebih baik lagi, apabila dapat mengembangkan kota ini menjadi lebih ramah dalam segala aspek dan tetap mengedepankan prinsip berkelanjutan.
Global warming—bahkan, ada yang menyebut global boiling akibat kenaikan suhu yang sangat drastis—selalu menjadi isu khusus yang dari tahun ke tahun terus dibahas. Bagaimana tidak? Keadaannya benar-benar genting, dibuktikan dari pernyataan Sekretaris Jenderal PBB, António Guterres, pada Juli 2023 silam, bahwasanya bulan Juli 2023 merupakan bulan terpanas yang pernah tercatat dalam sejarah kehidupan manusia.
Sabtu (09/11), Tim GAMAIST sukses meraih Juara 1 Paper Competition pada National Electrical Summit Universitas Indonesia (NEST UI) 2024. Kompetisi bergengsi yang diselenggarakan oleh Ikatan Mahasiswa Elektro (IME) Universitas Indonesia ini bertujuan untuk mengembangkan ide-ide inovatif guna mendukung Indonesia Emas 2045.
FT-UGM. Universitas Gadjah Mada melalui tim PRAKKOM-B yang terdiri dari mahasiswa Teknik Kimia angkatan 2022 berhasil meraih prestasi gemilang dengan menyabet gelar Champion of Paper and Poster Competition dalam kompetisi Oil Week Universitas Indonesia 2024.
FT-UGM. Tim Magister Arsitektur UGM, berhasil meraih Juara 3 pada kompetisi Indonesia DFGE Design Challenge 2024: Zero Carbon Collaborative Workspace. DfGE bersama dengan Ikatan Arsitek Indonesia Jawa Tengah menggelar kompetisi yang berlangsung dari Mei hingga Oktober 2024 ini dengan tujuan untuk mengajak para pesertanya untuk membuat desain bangunan ramah lingkungan yang semaksimal mungkin mengurangi produksi karbon.
FT-UGM. Tim Al-Hikmah ini berhasil menghadapi tantangan dalam menerapkan strategi pengolahan limbah air kilang minyak berkelanjutan di Indonesia. Solusi yang diajukan berfokus pada pendekatan inovatif untuk mengurangi komponen limbah air kilang minyak di seluruh industri minyak dan gas.
FT-UGM. Teknologi ini memiliki potensi besar untuk diterapkan di Indonesia, terutama untuk pemantauan kualitas lingkungan, pengelolaan kebisingan di ekosistem buatan seperti perkotaan, serta mendukung penelitian lingkungan lebih lanjut.
Program pengabdian masyarakat yang memperkenalkan teknologi biogas di Desa Telukan, Kecamatan Grogol, Kabupaten Sukoharjo, berfokus pada pemanfaatan limbah ternak sebagai sumber energi alternatif yang ramah lingkungan. Teknologi ini memungkinkan masyarakat untuk mendapatkan energi yang lebih efisien, bersih, dan mendukung pengelolaan limbah secara efektif. Program ini didukung oleh KKN-PPM UGM Periode 2 tahun 2024.
Departemen Teknik Geologi bersama dengan Society of Economic Geologist (SEG) UGM Student Chapter (SC), menggandeng Harita Nickel menyelenggarakan Talkshow bertajuk “Ekonomi Sirkular: Peran Nikel dan Transisi Energi dalam Membangun Masa Depan Bersih di Indonesia bersama Harita Nickel”.