Saat ini, terjadi ketimpangan jumlah persebaran Kawasan Industri (KI) di Indonesia. Selain itu, rata-rata tingkat keterisian (okupansi) KI juga masih berada di bawah 50%. Hal tersebut disebabkan oleh pengembangan KI di Indonesia menghadapi berbagai tantangan dan permasalahan dalam setiap tahapannya, mulai dari permasalahan dokumen dan rendahnya minat investor.
SDGs8
Fakultas Teknik juga terus berbenah untuk menghadapi zaman yang senantiasa berubah. Tujuannya? Tidak lain dan tidak bukan adalah mencapai cita-cita bersama, yakni menghasilkan lulusan yang unggul, berintegritas, dan berkontribusi positif bagi pembangunan bangsa.
Mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali menghadirkan inovasi baru. CAR-dano, sebuah proyek pengembangan platform inspeksi mobil bekas yang berbasis blockchain. Dengan memanfaatkan teknologi blockchain, proyek ini bertujuan untuk menciptakan sistem pencatatan hasil inspeksi kendaraan yang lebih transparan, aman, dan tidak dapat dimanipulasi.
Pada 2 hari pertama, para peserta telah mengenal budaya Indonesia lebih jauh dengan berkunjung ke situs budaya dan mendapatkan perkuliahan mengenai batik Indonesia. Namun tak afdal rasanya, jika tidak berkunjung dan mencoba membuat langsung ke tempat pembuatannya.
Universitas Gadjah Mada (UGM) menerima kunjungan lapangan dari dosen dan mahasiswa University of Dundee, Skotlandia pada tanggal 24—27 Februari 2025. Peserta kunjungan terdiri atas 3 dosen dan 16 mahasiswa dari Duncan of Jordanstone College of Art & Design.
Grha Sabha Pramana menjadi saksi wisuda 234 sarjana baru dari Fakultas Teknik (FT) UGM pada 26 Februari 2024. Pada periode wisuda kali ini, Fakultas Teknik kembali menyumbang jumlah wisudawan terbanyak, diikuti oleh Sekolah Vokasi dengan 154 wisudawan dan Fakultas Kedokteran Gigi dengan 119 wisudawan.
Fakultas Teknik kembali memfasilitasi mahasiswanya untuk mempersiapkan diri ke dunia kerja pada Kamis, 13 Februari 2025. Kini, giliran PT Paragon Technology and Innovation yang datang berkunjung ke Gedung Prof. Roosseno SGLC FT UGM untuk bertukar cerita perihal dunia kerja di perusahaan mereka.
Berkhayal atau bermimpi merupakan salah satu agenda menyenangkan yang kabar baiknya tidak dipungut biaya untuk melakukannya. Akan lebih menyenangkan lagi apabila melakukannya bersama mereka yang kita cintai—bisa berupa teman, keluarga, atau pacar. Sejak kecil kita sudah sering melakukannya, mengaku memiliki rumah mewah yang kita lewati bersama teman kampung halaman misalnya.
Hilirisasi Industri menjadi topik yang akan selalu hangat untuk dibahas. Bagaimana tidak? Sedari kecil kita selalu dikenalkan apabila Indonesia adalah salah satu negara dengan kekayaan alam terbesar di dunia, Negara Maritim, Negara Agraris, dan berbagai julukan lainnya.
Rejeki datang dari berbagai arah. Ada yang cepat, ada yang lambat. Ada yang dianggap cukup, ada yang masih perlu ditambah karena berbagai kebutuhan. Untuk memperoleh rejeki tersebut, terkadang harus bekerja di beberapa tempat dan beberapa peran yang berbeda pula. Kerap ditemui, baik diberitakan di media maupun tidak, informasi tentang pegawai yang nyambi membuka warung, jualan online, maupun makelar jual beli. Hal ini juga terjadi di lingkungan Fakultas Teknik UGM.