Prof. Dr.Ir. Bambang Supriyadi, CES., DEA., IPU., ASEAN Eng., dikukuhkan sebagai Guru Besar dalam bidang ilmu Teknik Sipil, sub-bidang Teknik Struktur pada Fakultas Teknik UGM, Selasa (9/1) di Balai Senat UGM. Ia memaparkan pidato berjudul Perkembangan Jembatan dan Pengaruh Aerodinamik Angin Terhadap Kestabilan Jembatan Kabel Bentang Panjang.
SDGS
Laki-laki berjas hitam, berdasi merah, dan memegang tumbler itu berjalan mendekat ke meja. Setelah meletakkan tumbler di atas meja, tanggannya meraih ujung antena radio. Ujung antena ditarik, radio pun dinyalakan. Tombol gelombang radio diputar. Beberapa detik kemudian, dari speaker muncul suara pembaca berita. Meski agak terputus-putus, suara itu menyampaikan, “Masyarakat semakin terdorong untuk mengambil langkah-langkah kecil namun berdampak besar.”
Selasa (28/11), Fakultas Teknik UGM bekerjasama dengan Kementrian PUPR menyelenggarakan Seminar Penggunaan artificial intelligence (AI) dalam Aspek Pemeliharaan dan Pembangunan Konstruksi Jalan dan Jembatan di SGLC FT UGM. Seminar ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan aksi daerah dalam rangka memperingati hari Jalan tahun 2023. Seminar ini juga bagian dari dukungan pada pembangunan berkelanjutan, utamanya aspek industri inovasi dan infrastruktur (SDGs 9).
Yogyakarta (16-12-2023), Civil Foundation, salah satu divisi Keluarga Mahasiswa Teknik Sipil dan Lingkungan (KMTSL) FT UGM yang bergerak di bidang sosial, menggelar kegiatan konservasi lingkungan di Pantai Samas, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat pelestarian lingkungan, melibatkan sejumlah kegiatan proaktif seperti penanaman vegetasi pandan, field trip, dan resik pantai (coastal clean up).
Prof. Dr. Agung Harijoko menggagas buku berjudul “Geologi Gempa Bumi Indonesia” sebagai persembahan bagi Prof. Subagyo Pramumijoyo yang telah memasuki masa purna tugas sebagai Dosen Departemen Teknik Geologi Fakultas Teknik UGM. Dalam penyelenggaraan Peluncuran dan Bedah Buku yang digelar tanggal 30 November 2023 di Auditorium SGLC Fakultas Teknik UGM, Prof. Agung menyampaikan bahwa sebagai salah satu anak didik merasa perlu untuk memberikan tetenger yang tidak akan lekang dimakan waktu.
Fakultas Teknik UGM dan Sekolah Vokasi UGM melaksanakan penandatanganan Berita Acara Peminjaman Alat Pembilah Bambu dengan UMKM Penrajin Bambu yaitu Rosse Bambu dan Tirai Bambu Manto dan disaksikan oleh Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Sleman (Senin, 30/10/2023).