Belajar dan terus berpikir, begitulah seorang manusia, kita memang diciptakan untuk terus beradaptasi, juga diberikan insting guna bertahan hidup. Apalagi hidup sebagai seorang mahasiswa, tiap hari kita diminta untuk memutar otak dan berinovasi supaya tak lekang oleh zaman. Hidup sebagai seorang engineer juga begitu. Kita diminta untuk meneliti ini dan merekayasa itu, terus menerus sampai akhir hayat, bagai lingkaran tak berujung.
Informasi Penelitian
FT-UGM. Heri Sutanta, S.T., M.Sc., Ph.D. adalah dosen Teknik Geodesi dalam penelitiaanya terkait standarisasi penataan alamat di Indonesia yang saat ini sudah di ujicobakan di beberapa wilayah di Indonesia.
Terdapat bangunan baru dan unik di Fakultas Teknik UGM. Terletak di taman infrastruktur antara Teknik Kimia, Teknik Mesin dan Industri serta Teknik Elektro dan TI. Bangunan ini disebut Rumah CLT Nusantara, atau banyak disebut sebagai Rumah Kayu. Tersusun oleh material yang hampir seluruhnya dari kayu, kecuali beberapa bagian pendukungnya.
Prof. Dr. Eng. Deendarlianto merupakan salah satu guru besar dari Departemen Teknik Mesin dan Teknik Industri, Fakultas Teknik UGM. Beliau menekuni bidang teknik mesin dari sarjana hingga post doctoral. Dalam ilmu teknik mesin terdapat banyak cabang keilmuan yang dapat dipelajari, seperti manufaktur, mekanika terapan, material, dan energi. Dalam penelitiannya, Prof. Deen memiliki fokus penelitian yang sangat menarik yaitu microbubble yang merupakan ilmu mekanika fluida dalam kelompok energi.
Prof. Ir. Sunarno, M.Eng., Ph.D., IPU. merupakan dosen ahli instrumentasi dan kontrol dari Departemen Teknik Nuklir dan Teknik Fisika. Beliau memiliki semangat yang tinggi dalam mendedikasikan waktu, tenaga, dan pikirannya dalam dunia pendidikan dan penelitian. Bahkan namanya digunakan sebagai nama salah satu temuannya: metode sunarno.
Waduk Wonogiri terletak di Sungai Bengawan Solo yang fungsi utamanya sebagai pengendali banjir. Jumlah aliran debit air (inflow) yang masuk ke tampungan Waduk Wonogiri belum memiliki estimasi akurat. Hal ini karena besarnya daerah tangkapan air, namun jumlah stasiun hidrologi sangat terbatas. Hanya 4 dari 10 kawasan daerah tangkapan air yang belum terukur. Oleh karena itu, Kurniawan, dkk dalam karyanya yang berjudul “The Development of Ungauged-Catchment Integrated-Similarity Unit Hydrograph to Estimate Inflow of Wonogiri Reservoir” melakukan penelitian untuk menerapkan pendekatan berbasis integrated-similarity untuk merangcang unit hidrograf di kawasan tak terukur.
Departemen Teknik Elektro dan Teknologi Informasi menyambut kedatangan tim dari Divisi Biodegradation and Nano-functionalization Fraunhofer Institute for Ceramics Technologies and Systems (Fraunhofer IKTS) dan Departemen Biomedika Kedokteran Gigi, Fakultas Kedokteran Gigi, Universitas Gadjah Mada pada Kamis (21/3).
Rabu (20/3), Dr. Hanifrahmawan Sudibyo dari Departemen Teknik Kimia mempresentasikan penelitian yang sedang dilakukan kepada dunia internasional dalam program “Meet my Lab X JFS”. Program Meet my Lab kali ini memiliki fokus utama pada topik Clean, Accessible, and Secure Energy Supply. Dalam tema ini, dua peneliti dari Indonesia dan Malaysia berkesempatan untuk mempresentasikan penelitian dan fasilitas laboratorium. Meet my Lab x JFS on Clean, Accessible and Secure Energy Supply merupakan kolaborasi antara EURAXESS ASEAN dan Southeast Asia-Europe Joint Funding Scheme (JFS). Program ini mendukung adanya kolaborasi penelitian antara Eropa dan Asia Tenggara melalui pengenalan laboratorium untuk khalayak lebih luas.
Selasa (19/3), Departemen Teknik Mesin dan Industri (DTMI), Fakultas Teknik yang diwaliki oleh Prof. Ir. Alva Edy Tontowi, M.Sc., Ph.D., IPU., ASEAN Eng., menerima kunjungan dari Kyushu University. Kegiatan ini diinisiasi oleh Fakultas Kedokteran Keseharan Masyarakat dan Keperawatan (FKKMK) UGM dengan menggandeng Fakultas Teknik untuk meningkatkan potensi kerja sama tentang uji klinis, surveilans, dan pengembangan alat kesehatan. Dalam kunjungan ini, Kyushu University diwakili oleh tiga delagasi, yaitu Prof. Koji Todaka (center for clinical and translational research), Assoc. Prof. Fumihiko Yokata (research promotion coordinator), dan Mr. Sano.
Berikut kami sampaikan rekaman zoom meeting, materi dan PIC program yang telah disosialisasikan pada Kamis, 29 Februari 2024 melalui zoom meeting.