Departemen Teknik Elektro dan Teknologi Informasi, Fakultas Teknik, Universitas Gadjah Mada menggelar Ujian Terbuka Promosi Doktor pada Senin (24/2). Promovendus dalam kegiatan tersebut, Chico Hermanu Brillianto Apribowo, merupakan mahasiswa Program Doktor Program Studi Teknik Elektro di DTETI FT UGM. Chico mempresentasikan disertasinya yang berjudul, “Optimasi Ukuran dan Lokasi Battery Energy Storage System untuk Mendukung Penetrasi Variable Renewable Energy dengan Mempertimbangkan Degradasi Baterai.” Ujian terbuka promosi doktor ini dilaksanakan di Ruang Bulaksumur, University Club Hotel UGM.
Info Teknik
Warm greetings from Sirindhorn International Institute of Technology (SIIT), Thammasat University, Thailand!
We are excited to announce scholarships for outstanding international students who are eager to pursue Master’s and Doctoral degrees at SIIT. Our institute offers cutting-edge international programs in Engineering, Technology, and Management, where 100% of courses are taught in English, providing an immersive academic experience in one of the most dynamic regions of the world.
Grha Sabha Pramana menjadi saksi wisuda 234 sarjana baru dari Fakultas Teknik (FT) UGM pada 26 Februari 2024. Pada periode wisuda kali ini, Fakultas Teknik kembali menyumbang jumlah wisudawan terbanyak, diikuti oleh Sekolah Vokasi dengan 154 wisudawan dan Fakultas Kedokteran Gigi dengan 119 wisudawan.
Program Studi Program Profesi Insinyur (PSPPI) FT UGM kembali menggelar kuliah perdana bagi mahasiswa barunya. Pada Sabtu (15/02) lalu, sejumlah 915 mahasiswa mengikuti kuliah perdana di Auditorium Gedung Prof. Roosseno SGLC FT UGM.
Pada hari Jumat, 21 Februari 2025, Departemen Teknik Elektro dan Teknologi Informasi (DTETI) di Universitas Gadjah Mada menggelar presentasi final untuk magang bersama dengan Toyohashi University of Technology, Jepang. Magang bersama ini bertujuan untuk mempererat hubungan akademik dan industri. Tahun ini, DTETI dan Toyohashi University bekerja sama dengan industri BEEHIVE dan INASTEK.
Masih hangat dibahas 4 Februari lalu saat Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto datang ke Fakultas Teknik, hilirisasi kembali menjadi topik diskusi pada Forum Alumni Teknik Kimia UGM (Tekagama) Jumat kemarin (21/02). Pada acara bertajuk Akselerasi Hilirisasi Gas untuk Mendorong Pertumbuhan Ekonomi Nasional tersebut, sejumlah narasumber kondang hadir untuk bertukar pikiran guna menyukseskan hilirisasi bangsa yang sedang gencar-gencarnya dilakukan.
Berasal dari pelosok, bukanlah hal yang dapat membatasi impian. Panji Dewandaru, yang berasal dari Purwodadi, Tepus, Gunungkidul, mengejar impiannya untuk kuliah di UGM. Pengalaman masa kecil yang akrab dengan kompetisi menjadi bekal untuk meraih kampus impian. Latar belakang sekolahnya yang bukan SMA-pun tidak jadi halangan. Akhirnya Panji berhasil menjadi bagian dari FT UGM.
Herman Johannes Award tahun 2025 dianugerahkan kepada Ir. Anton Sudjarwo, alumnus Teknik Sipil angkatan 1964. HJA merupakan penghargaan yang diberikan oleh Keluarga Alumni Fakultas Teknik UGM (KATGAMA). Keputusan KATGAMA terkait HJA tahun 2025 ini dibacakan oleh Ir. Muslich Zaenal Asikin selaku Sekretaris Majelis Alumni KATGAMA pada pidato dies HPTT 79, 17 Februari 2025.
Ucapan selamat atas ulang tahun Fakultas Teknik yang ke-79, atau kerap disebut sebagai Hari Pendidikan Tinggi Teknik, hadir dari berbagai pihak. Ucapan tersebut disampaikan dalam berbagai media, dan dikirimkan pada puncak acara tanggal 17 Februari 2025.
Sukabumi, 19 Februari 2025– Fakultas Teknik UGM bersama dengan Keluarga Alumni Teknik Gadjah Mada (KATGAMA) dan Indonesia Offroad Federation (IOF) secara resmi menyerahkan hunian sementara bagi masyarakat terdampak bencana tanah bergerak di Desa Lembur Sawah, Kecamatan Pabuaran, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Kegiatan ini merupakan kolaborasi dari program pengabdian kepada masyarakat Fakultas Teknik UGM dan program KATGAMA Peduli yang bertujuan untuk membantu pemulihan warga pasca bencana dengan mendirikan hunian sementara yang layak, dan sesuai dengan kondisi lingkungan terdampak bencana.