Dua mahasiswa Departemen Teknik Fisika, Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada, kembali menorehkan prestasi membanggakan. Mengusung gagasan baterai kendaraan listrik berbasis tandan kosong kelapa sawit (TKKS), tim yang beranggotakan Maya Rianda Mardani sebagai ketua dan Faiha Saffanah Azzahrah ini berhasil meraih Juara Umum 2 serta Best Poster Award pada ajang Diponegoro Unlimited International Essay Competition 2025.
Kompetisi yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Elektro Universitas Diponegoro tersebut merupakan lomba esai tingkat internasional bertema Empowering Indonesia’s Smart Manufacturing with AIoT towards Industry 5.0. Mengangkat subtema Technology, kompetisi berlangsung sejak 8 Agustus hingga 26 Oktober 2025 melalui beberapa tahap, mulai dari penulisan full paper hingga presentasi final secara luring di Universitas Diponegoro, Semarang.
Dalam ajang ini, Tim UGM membawakan karya berjudul “Smart-palmtry: An Innovation in Semi-solid-state Battery Based on Empty Oil Palm Bunches, Integrated with Battery Management System for Eco-friendly Electric Vehicles,” di bawah bimbingan Dr. Ir. Nur Abdillah Siddiq, S.T., IPP.
Gagasan tersebut berangkat dari masalah baterai kendaraan listrik konvensional yang memiliki jejak karbon tinggi dan menghasilkan limbah berbahaya. Melalui inovasi Smart-palmtry, tim menawarkan konsep baterai semi-solid-state yang memanfaatkan material organik terbarukan dari TKKS—mulai dari selulosa untuk elektrolit semi-padat hingga karbon aktif untuk anoda. Sistem ini turut dilengkapi Battery Management System (BMS) untuk memantau parameter penting dan memperpanjang umur baterai.
Inovasi ini memberikan sejumlah keunggulan, seperti penurunan jejak karbon, peningkatan keamanan karena sifat material yang tidak mudah terbakar, serta masa pakai baterai yang lebih panjang. Harapannya, Smart-palmtry dapat menjadi langkah awal menuju solusi energi bersih dan berkelanjutan yang mendukung tujuan SDG 7 (Energi Bersih dan Terjangkau), SDG 8 (Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi), dan SDG 12 (Konsumsi dan Produksi yang Bertanggung Jawab).
Anggota Tim:
1. Maya Rianda Mardani – Teknik Fisika, 2023
2. Faiha Saffanah Azzahrah – Teknik Fisika, 2024
Dosen Pembimbing:
Dr. Ir. Nur Abdillah Siddiq, S.T., IPP