Tim GeoMech, yang merupakan kolaborasi antara Vincentius Adven Brilian (Teknik Mesin 2019), Wisnu Arif Budiman (Teknik Mesin 2019), Radista Saga Fajarriandika (Teknik Geologi 2020), dan Saeful Ghofar Zamianie Putra (Geofisika 2019), berhasil meraih Juara 2 dalam ajang Geothermal Case Study Competition – Petroleum Incorporated Fair (PI Fair) 2021 yang diselenggarakan pada 10 September 2021 oleh Program Studi Teknik Perminyakan Universitas Trisakti.
Pada kompetisi ini, peserta ditempatkan sebagai Engineering Consultant yang diminta untuk menggarap proyek eksplorasi panas bumi di Wilayah Kerja Panas Bumi (WKP) Sorik Marapi di Kabupaten Mandailing Natal, Sumatera Utara. Ruang lingkup studi yang dilakukan adalah studi data eksplorasi 3G (Geologi, Geofisika, Geokimia), estimasi besar cadangan dan sumberdaya, strategi pengeboran eksplorasi, dan keekonomian proyek. Berdasarkan hasil studi yang dilakukan Tim GeoMech, sistem panas bumi di WKP Sorik Marapi tergolong high-enthalpy reservoir dengan temperatur sekitar 270-325 derajat Celcius dan cadangan P50 sebesar 266,3 MWe. Tim GeoMech mengusulkan pengeboran sumur eksplorasi sebanyak 10 sumur menggunakan tipe sumur standard hole dengan teknik pengeboran berarah (directional drilling). Total biaya yang diusulkan Tim GeoMech untuk proyek eksplorasi WKP Sorik Marapi adalah USD 81,7 juta yang relatif sangat ekonomis. (VA. Brillian)