Tim Relawan dan bantuan kemanusiaan Fakultas Teknologi Industri Universitas Muslim Indonesia (FTI-UMI), bekerja sama dengan tim Relawan Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada (FT-UGM) Yogjakarta, membagikan paket sembako korban gempa yang terletak di dua tempat pengungsian, di Desa Labuanlelea, Kecamatan Labuan, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, Selasa (16/10/2018).
Sebelumnya Fakultas Teknik UGM memberikan bantuan pada hari Minggu (14/10/2018) kepada tim relawan dan bantuan kemanusiaan FTI UMI yang langsung di serahkan di posko Induk FTI UMI di Jl. S Parman kota palu yang nantinya akan di salurkan kepada masyarakat yang membutuhkan.
Diketahui selama 17 hari terakhir tim relawan FTI-UMI telah aktif membantu korban gempa, tsunami dan likuifaksi yang terkena efek bencana, dan tersebar di Palu, Sigi sertaDonggala.
“Bantuan ini semata untuk meringankan beban saudara-saudara kita yang terkena bencana,” ucap Rani yang juga mahasiswa UGM jurusan teknik Nuklir angkatan 2014.
Lanjut, Rani juga menambahkan bahwa bantuan ini adalah bentuk keseriusan Pimpinan FT UGM untuk berbagi dengan dan membantu masyarakat Sulteng yang terkena musibah.
Hal sama yang sama diungkapkan Ketua Badan Legislatif Mahasiswa FTI-UMI, Nasrullah, ia mengatakan sangat senang dengan adanya bantuan dari FT-UGM.
“Sangat senang rasanya dengan kepercayaan FT-UGM yang telah mau menyalurkan donasinya ke FTI-UMI untuk selanjutnya bersama-sama menyalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan,” ucapnya.
Sementara salah satu warga yang ditemui di posko pengungsian bernama Nilawati berterima kasih dan mengapresiasi kepada tim relawan gabungan FTI-UMI dan FT-UGM yang datang membawa paket sembako.
Sumber : http://www.cakrawalaide.com