Surat Edaran
No. 1983/UNI/FTK/TU/PK/2020
Pencegahan Merebaknya Penyebaran Wabah Covid-19
Melihat situasi perkembangan terkini dan mencegah merebaknya penyebaran wabah Covid-19, sesuai surat edaran Mendikbud No. 3 tahun 2020 dan surat edaran Rektor
Universitas Gadjah Mada No. 1606 tahun 2020, surat edaran Dekan Fakultas Teknik No. 1890, maka Dekan Fakultas Teknik mengambil kebjjakan sebagai berikut:
- Dosen dan tenaga kependidikan dihimbau untuk melaksanakan tugas-tugas perkantoran di tempat tinggal masing-masing, dan tidak keluar rumah kecuali untuk
hal-hal yang sangat penting. - Akses portal jalan masuk Fakultas Teknik UGM mulai hari Jumat tanggal 20 Maret 2020 akan ditutup dengan akses terbatas. Setiap orang yang masuk akan dilakukan pemeriksaan oleh petugas mengenai surat izin kegiatan.
- Setiap orang yang memasuki kawasan FT akan di-screening suhu badannya menggunakan thermal sensor.
- Dilakukan desinfeksi di seluruh ruangan kelas, kantor, dan kantin di lingkungan FT
- Akses portal akan ditutup penuh pada hari Sabtu, Minggu dan hari Libur.
- Seluruh sivitas akademika diminta untuk meningkatkan literasi tentang Covid-19 melalui laman https://tropmed.fk.ugm.ac.id/media-edukasi/
- Akan dilakukan evaluasi dan update informasi sesuai dengan perkembangan.
[download id=”16330″]