PENGUMUMAN SAYEMBARA
Nomor : 511.2/725/2010
Dinas Pasar Kota Semarang melalui Program Peningkatan Efisiensi Perdagangan Dalam Negeri Menyelenggarakan Kegiatan Sayembara Ide Desain Arsitektur Kawasan Pasar Johar Semarang dibiayai dari dana APBD Pemerintah Kota Semarang Tahun Anggaran 2010 dan berlokasi di Semarang, dengan ketentuan :
- Peserta
- Orang Perseorangan, yang memiliki KTA dan atau Sertifikat Keahlian Profesional yang terregistrasi pada LPJK (Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi)
- Kelompok, bagi kelompok, Ketua Kelompok memiliki Sertifikat Keahlian Profesional yang terregistrasi pada LPJK
- Pertguruan Tinggi, perwakilan Perguruan Tinggi yang memiliki Jurusan Arsitektur, dan atau Program Profesi Arsitektur, Ketua Tim/Kelompok berstatus Dosen Tetap pada Jurusan Arsitektur, dengan melampirkan Surat Keterangan dari Dekan. Ketua Tim/Kelompok adalah ketua kelompok kerja yang memiliki KTA dan atau Sertifikat Keahlian Profesional yang terregistrasi pada LPJK
- Perusahaan dan atau Badan Usaha, adalah Perusahaan dan atau badan Usaha dibidang Arsitektur yang memiliki Sertifikat Badan Usaha (SBU), terdaftar dan terregistrasi oleh LPJK yang masih berlaku. Ketua Tim dari Perusahaan dan atau Badan Usaha adalah tenaga ahli yang memiliki Sertifikat Keahlian Profesional yang terregistrasi pada LPJK.
- Mendaftarkan diri sebagai peserta kepada Panitia Sayembara dengan mengisi formulir pendaftaran dan menyerahkan fotocopy persyaratan yang diminta serta menunjukkan asli dan bukti yang sah lainnya.
- Pendaftaran dapat dilakukan secara langsung atau melalui Fax dan Email.
- Waktu pendaftaran mulai tanggal 7 s/d 14 Mei 2010, mulai pukul 08.00 – 14.00 WIB
- Tempat Pendaftaran :
Panitia Sayembara Ide Desain Arsitektur
Kawasan Pasar Johar Semarang
Dinas Pasar Kota Semarang
Jalan Dr. Cipto Nomor 115
Telp. & Fax. (024) – 3547888
Email : dinpas_smg@yahoo.com
Website : www.semarangkota.go.id - Peserta supaya mengikuti Rapat Penjelasan Dokumen Sayembara pada tanggal 14 Mei 2010, waktu pukul 09.00 WIB, bertempat di Gedung Balaikota Jalan Pemuda Nomor 148 Semarang dan menyerahkan fotocopy persyaratan yang diminta serta menunjukkan asli dan bukti yang sah lainnya bagi peserta yang mendaftar melalui Fax dan Email.
- Penghargaan bagi pemenang :
- Para pemenang Sayembara akan menerima hadiah total sebesar Rp. 150.000.000,-, dengan perincian :
- – Hadiah Pemenang I sebesar Rp. 50.000.000,-
- – Hadiah Pemenang II sebesar Rp. 35.000.000,-
- – Hadiah Pemenang III sebesar Rp. 20.000.000,-
- – Hadiah Harapan 1 sebesar Rp. 17.500.000,-
- – Hadiah Harapan 2 sebesar Rp. 15.000.000,-
- – Hadiah Harapan 3 sebesar Rp. 12.500.000,-
- Bagi peserta yang memasukkan karyanya akan diberikan sertifikat sebagai peserta.
- Para pemenang Sayembara akan menerima hadiah total sebesar Rp. 150.000.000,-, dengan perincian :
- Keterangan selengkapnya dapat menghubungi Panitia Sayembara.
Info selengkapnya: www.semarangkota.go.id