MSTT merupakan Program Studi S2 yang mempunyai Akreditasi A (terbaik), dengan jumlah alumni lebih dari 600 orang dan bekerja di berbagai instansi di seluruh Indonesia.
Sehubungan dengan adanya Program Beasiswa Unggulan dari Kementerian Pendidikan Nasional, Program Studi MSTT, PPs FT, UGM memberi kesempatan kepada lulusan Jurusan Teknik Sipil Universitas Negeri yang Terakreditasi A (terbaik) yang memenuhi persyaratan:
KRITERIA CALON PERSERTA BEASISWA UNGGULAN
- Lulusan Jurusan Teknik Sipil Universitas Negeri yang Terakreditasi A (terbaik) dengan IP minimum 3,25 (S1 Reguler) dan 3,50 (Program Swadaya).
- TOEFL score minimum 450 untuk program reguler dalam negeri dan minimum 500 untuk program internasional.
- Lulus seleksi.
SYARAT PENDAFTARAN
- Formulir pendaftaran yang telah diisi (formulir dapat diambil di sekretariat MSTT atau download di https://ugm.ac.id/mstt)
- Surat Keterangan Dokter
- Copy Sertifikat Akreditasi dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (bagi pendaftar diluar JTSL – UGM)
- Copy ijazah S-1 (+ in English) beserta transkrip akademik (+ in English) yang telah dilegalisir (rangkap 3). Bagi yang sudah lulus, akan tetapi belum mengikuti wisuda bisa menggunakan Surat Keterangan Lulus
- Copy Sertifikat TOEFL (dari Pusat Pelatihan Bahasa UGM atau ITP-TOEFL oleh institusi yang ditunjuk oleh The Indonesian Internasional Education Foundation)
- Copy Sertifikat TPA (Tes Potensi Akademik) yang dikeluarkan oleh Bappenas, Puspendik Litbang Diknas atau UGM. Informasi Kegiatan TPA di lingkungan UGM yang dapat diikuti oleh umum:
- Pelaksanaan TPA di Program Magister Sains: bisa dilihat informasinya pada Web: http://msc.feb.ugm.ac.id/ atau Telp.0274-580726
- Pelaksanaan TPA di Program Magister Sistem Teknik: bisa dilihat informasinya pada Web: http://mst.ft.ugm.ac.id/ atau Telp.0274-550404
- Abstrak tugas akhir
- Surat rekomendasi dari bekas Dosen Pembimbing dan seorang lain yang dapat memberikan penilaian terhadap yang bersangkutan (form surat rekomendasi bisa diambil di MSTT atau download di https://ugm.ac.id/mstt)
- Pas foto 4 x 6 (4 lembar), 2 x 3 (4 lembar)
- Membayar biaya tes (Rp.300.000,-)
TEMPAT DAN WAKTU PENDAFTARAN
- Pendaftaran dilakukan di Sekretariat MSTT UGM, Jurusan Teknik Sipil dan Lingkungan, FT, UGM, Jl. Grafika No. 2 Kampus UGM, Yogyakarta 55281. Contact person: Mbak Mukti; Telp. (0274) 524712, 524713; HP: 0811268399
- Pendaftaran paling lambat Rabu, 30 Juni 2010
SELEKSI DAN PERKULIAHAN
Tes akan dilaksanakan pada tanggal 06 Juli 2010, dengan jadwal sbb:
09.00 – 12.00 –> Tes Akademik
13.00 – 15.00 –> Tes Wawancara
Perkuliahan akan dimulai pada bulan September 2010.