Bertempat di selasar SGLC (Smart Green Learning Center), orang tua mahasiswa baru program sarjana angkatan 2023 berkumpul dan berdiskusi dengan jajaran pengurus Fakultas Teknik UGM, Senin 31 Juli 2023.
Dr. Sugeng Sapto Surjono, selaku Wakil Dekan bidang Pendidikan dan Kemahasiswaan, menyampaikan bahwa tahun ini FT UGM 1617 mahasiswa baru jenjang sarjana. Mahasiswa ini terbagi dalam 8 departemen dan 15 program studi.
Dekan FT UGM, Prof. Ir. Selo, Ph.D. menggarisbawahi bahwa kegiatan pertemuan orang tua mahasiswa dan pengurus FT UGM diharapkan menjadi jembatan untuk mengetahui berbagai proses perkuliahan yang akan dilalui para mahasiswa. FT UGM siap mendukung proses pendidikan para mahasiswa yang berhasil lolos menjadi bagian dari FT UGM.
Dekan mengucapkan terimakasih atas kepercayaan yang diberikan kepada FT UGM untuk mendidik putra-putri terbaik Indonesia. “Semoga dalam waktu 4 tahun dapat lulus, dan bisa bekerja dan menjadi insinyur sesuai harapan kita semua”, tegas Dekan.
Mewakili para orang tua, Bpk. Daconi Khotob menyampaikan dan mengajak para orang tua bersama sivitas akademika untuk mengawal putra-putri kita pada proses pendidikan di FT UGM.
Pada kegiatan ini, paparan tentang proses akademik disampaikan oleh Prof. Bertha Maya Sopha, sementara kegiatan kemahasiswaan disampaikan oleh Dr. Ahmad Nasikun. Para orang tua juga dipersilakan menyampaikan berbagai pertanyaan yang masih belum terjawab.
Muncul pertanyaan tentang UKT, kelas internasional, peluang kerja, dan pertanyaan lainnya, yang dijawab oleh para pengurus. (Humas FT/Purwoko)
Rekaman kegiatan dapat dilihat di:
https://www.youtube.com/watch?v=oXjdtPKHMH8