Fakultas Teknik UGM kembali menggelar acara pelepasan khusus bagi para punakarya dosen dan karyawan. Kegiatan yang pada tahun-tahun sebelumnya dilaksanakan bersamaan dengan pidato dies, sejak tahun lalu dilaksanakan secara terpisah..
“Selain melepas 23 purnakarya yang terdiri dari 7 orang dosen dan 16 karyawan, dalam rangka HPTT ke 65 tahun ini Fakultas Teknik juga memberikan penghargaan 25 tahun pengabdian kepada 16 orang yang terdiri dari 13 orang dosen dan 3 orang karyawan, serta memberikan bantuan pendidikan bagi 118 putra putri pegawai dari golongan I, golongan II, dan honorer,” jelas Prof. Panut. Para punakarya maupun para penerima penghargaan 25 tahun pengabdian ini masing-masing mendapatkan penghargaan berupa sertifikat dan uang pembinaan.
Sementara itu dalam sambutannya Dekan FT UGM, Ir. Tumiran, M.Eng., Ph.D., menyampaikan bahwa purna tugas akan dialamai oleh seluruh pegawai. “Semoga pengabdian kita selama di Fakultas Teknik ini bisa menjadi amal ibadah yang bermanfaat bagi diri kita, orang lain, maupun bagi generasi yang akan datang,” jelasnya. Ir. Tumiran juga menghimbau kepada para purnakarya agar tetap bisa memberikan kontribusi baik saran, pemikiran-pemikiran, maupun tulisan-tulisan untuk kemajuan Fakultas Teknik.
Pada kesempatan tersebut juga dilakukan pembagian hadiah dan piala bagi Jurusan-jurusan pemenang Lomba Olah Raga. Lomba olah raga dalam rangka HPTT ke 65 tahun ini hanya menurunkan 3 cabang lomba, yaitu Tenis Meja, Bulu Tangkis, dan Volly. Pemenang Lomba Tenis Meja yaitu Juara I dari Jurusan Teknik Geodesi, Juara II dari Jurusan Teknik Elektro dan Teknologi Informasi, dan Juara III dari Kantor Pusat FT UGM; Lomba Bulu Tangkis yaitu Juara I dari Jurusan Teknik Sipil dan Lingkungan, Juara II dari Jurusan Teknik Arsitektur dan Perencanaan, dan Juara III dari Jurusan Teknik Mesin dan Industri; sedangkan Lomba Volly yaitu Juara I dari Jurusan Teknik Mesin dan Industri, Juara II dari Jurusan Tkenik Geologi, dan Juara III dari Jurusan Teknik Elektro dan Teknologi Informasi. Sebagai Juara Umum dalam Lomba Olah Raga tahun ini yaitu Jurusan Teknik Mesin dan Industri. (nn)