Yogyakarta – Sebagai salah satu dari rangkaian peringatan 40 tahun Toyota di Indonesia, PT Toyota-Astra Motor mengadakan rangkaian acara kontribusi sosial Toyota untuk Yogyakarta, Senin, 24 Oktober 2011. Acara yang juga merupakan bagian dari program Corporate Social Responsibility Toyota ini dipusatkan di Universitas Gajah Mada dengan bentuk acara Seminar Strategi Marketing Toyota di Auditorium MM UGM dan pemberian beasiswa serta bantuan fasilitas pendidikan dari Yayasan Toyota Astra untuk Fakultas Teknik UGM, serta peresmian wahana pembelajaran otomotif Toyota di Taman Pintar.
Kontribusi sosial Toyota untuk Yogyakarta ini merupakan sebuah ungkapan syukur akan tumbuh kembang Toyota di Indonesia yang tahun ini genap empat dasawarsa. ”Keberadaan kami selama 40 tahun di Indonesia tentunya tak bisa lepas dari dukungan semua komponen masyarakat Indonesia, begitu pula dunia pendidikan Indonesia yang telah berkontribusi dan mendukung keluarga besar Toyota Indonesia,” jelas Johnny Darmawan, Presiden Direktur PT Toyota-Astra Motor.
”Dengan kesadaran bahwa Toyota merupakan bagian dari masyarakat Indonesia, maka seluruh aktivitas Toyota senantiasa diarahkan untuk kembali kepada masyarakat, yaitu pendidikan dan perbaikan lingkungan hidup yang selalu menjadi fokus Toyota untuk kegiatan CSR,” tambah Johhny.
Kegiatan Toyota di UGM diawali dengan seminar yang mengetengahkan strategi marketing Toyota yang dihadiri oleh lebih dari 300 mahasiswa UGM dan universitas lainnya di Yogyakarta. Seminar ini sekaligus menutup roadshow 40 Tahun Toyota di empat kampus sebelumnya, yaitu UI Jakarta, USU Medan, ITB Bandung dan UNHAS Makassar.
Bersamaan dengan acara seminar, di tempat berbeda dilaksanakan peresmian wahana pembelajaran otomotif di Taman Pintar oleh Walikota Yogyakarta, H. Herry Zudianto dan Johnny Darmawan. Wahana pembelajaran otomotif ini merupakan persembahan Toyota bagi masyarakat Yogyakarta untuk memahami sejarah industri otomotif, proses industri dan cara kerja kendaraan serta pengembangan teknologi otomotif masa depan.
Sementara itu pada akhir acara seminar, diadakan pula beberapa seremoni serah terima, antara lain penyerahan buku “40 Years Journey of Seeding the Goodness”, pemberian beasiswa dari Yayasan Toyota Astra, serah terima mesin 2 TR kepada Jurusan Teknik Mesin dan Industri UGM, serah terima support kepada Tim Student Formula Car JSAE UGM “Bimasakti”, serta penyerahan “Toyota Eco Youth Gallery” kepada SMA 6 Yogyakarta sebagai salah satu sekolah pertama yang berhasil memenuhi kriteria “Toyota Eco Youth Model School”.
Beasiswa Yayasan Toyota Astra (YTA) diserahkan kepada Perwakilan tujuh Perguruan Tinggi di Yogyakarta, sebagai perwakilan dari penerima beasiswa YTA di Yogyakarta dan Jawa Tengah. Sedangkan TEY Gallery diperuntukkan bagi SMA 6, sebagai sekolah yang dinilai memenuhi persyaratan sebagai sekolah percontohan yang menerapkan teknologi ramah lingkungan. Student Formula Car JSAE UGM “Bimasakti” support diserahkan Toyota sebagai bentuk dukungan bagi kelompok mahasiswa untuk melaju di kompetisi tingkat dunia. M. Agung Bramantya, Ph.D., pembimbing Bimasakti mengatakan bahwa dukungan Toyota tsb sangat berguna untuk meningkatkan partisipasi Tim Bimasakti UGM ke Jepang untuk yang kedua kalinya sebagai wakil dari Indonesia. Sementara itu, buku “40 Years of Seeding the Goodness” yang merupakan catatan perjalanan Toyota selama 40 tahun di Indonesia diserahkan oleh Johnny Darmawan kepada Rektor UGM, Prof. Ir. Sudjarwadi, M.Eng. Ph.D. Hadir dalam acara tersebut Ir. Tumiran, M.Eng., Ph.D. (Dekan FT UGM), Drs. Haryanto, M.Si. (Direktur Kemahasiswaan), Ir. Muhammad Waziz Wildan, M.Sc., Ph.D. (Ketua Jurusan Teknik Mesin dan Industri UGM) beserta jajaran top manajemen Toyota-Astra.
“Buku ini kami buat sebagai catatan perjalanan kami pada 40 tahun pertama Toyota di Indonesia yang akan kami gunakan sebagai acuan untuk melangkah dan berkontribusi lebih nyata lagi bagi masyarakat pada dasawarsa-dasawarsa selanjutnya,”papar Johnny. Menutup kehadiran Toyota di Yogyakarta kali ini, Yayasan Toyota Astra juga mengadakan seminar mengenai kesiapan dunia kerja yang akan dihadiri oleh tidak kurang dari 250 orang penerima beasiswa dari Yayasan Toyota Astra pada Selasa, 25 Oktober 2011.