Tim Wood Master UGM yang beranggotakan Farah Lucky Isnaini (Perencanaan Wilayah dan Kota 2019), Muhammad Alfimansyah (Teknik Sipil 2019), dan Ardinata Prasmono (Teknik Sipil 2019) di bawah bimbingan Ir. Ali Awaludin, S.T., M.Eng., Ph.D., IPM.,ASEAN.Eng. dan Tantri Nastiti Handayani, S.T., M.Eng., Ph.D., berhasil memperoleh penghargaan best essay dalam International Essay Competition 10th UI Youth Environmental and Action bertemakan “Unlocking the Circular Economy Potential For a Global Sustainable Future” pada Chamber 3: Sustainable Infrastructure yang diselenggarakan oleh Departemen Lingkungan Hidup Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Indonesia.
Pada lomba yang diselenggarakan dari tanggal 5 Juli hingga 10 Oktober 2021, tim Wood Master berhasil lolos ke tahap konferensi dan pitching. Tim Wood Master mempresentasikan essay yang berjudul “TimbeRing: A BIM-Based Database Management System for Timber-Based Material to Support Circular Economy in Construction Projects”. TimbeRing merupakan suatu platform data berbasis Building Information Modelling (BIM) yang berfungsi untuk mengintegrasikan seluruh stakeholder dalam industri konstruksi untuk material berbasis kayu sebagai usaha untuk mengembangkan penggunaan bahan bangunan yang terbarukan, serta penerapan Circular Economy dalam proyek konstruksi. (Humas DTSL: Jaiz/Sumber: Tim Wood MasterUGM)