PETROFORIA 2021 merupakan ajang tahunan yang diadakan oleh IATMI (Ikatan Ahli Teknik Perminyakan Indonesia) Seksi Mahasiswa STT Migas Balikpapan. PETROFORIA 2021 mengusung tema “Energy Renewal by Embracing the Environmental Sustainability”. PETROFORIA 2021 ini diadakan pada tanggal 5-6 Juni 2021 yang diikuti oleh berbagai perguruan tinggi di Indonesia.
Atlanteans Team yang mewakili Universitas Gadjah Mada pada cabang perlombaan Gagasan Futuristik berhasil meraih juara 2 pada kompetisi tersebut. Tim yang beranggotakan Muhammad Najmi Hafiy (Teknik Geologi 2020), Fikri Muhammad Akbar (Teknik Mesin 2020), dan Nicholas Alden Ardianto (Teknik Kimia 2020) ini mengusung gagasan pengembangan energi baru terbarukan yang ramah lingkungan yang akan diimplementasikan untuk di Indonesia khususnya ibu kota baru di Indonesia dan menetapkan langkah strategis dalam pelaksanaannya.
“Semoga ini menjadi langkah awal dalam mendukung gerakan Energi Baru Terbarukan demi menurunkan emisi karbon dan pemenuhan energi nasional”, harap Najmi , salah satu anggota tim. (Humas FT: Purwoko)