Jumat, 16 Febrari 2024, Fakultas Teknik UGM menerima Tim Reformasi Birokrasi Ditjen Diktiristek dalam rangka melakukan monitoring dan evaluasi progres pembangunan zona integritas bagi unit kerja di lingkungan Ditjen Diktiristek.
Pertemuan ini dilakukan secara daring, sebagai bentuk persiapan penilaian lingkungan kerja untuk menuju Wilayah Bebas dari Korupsi/ Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani tahun 2024 yang nantinya akan dinilai oleh Tim Penilai Internal (Inspektorat Jenderal) maupun Tim Penilai Nasional (Kemenpanrb).
Tim Zina Integritas FT UGM dibagi 6 area, dalam break room berbeda. Tiap area mendengarkan paparan penilian dokumen dari Tim Diktiristek. Area 5 misalnya, memperoleh berbagai masukan, utamanya tentang pelengkapan dan penyusunan dokumen agar lebih baik lagi. Pada sesi ini, juga dilakukan diskusi antara anggota tim dan tim Ditjen Diktiristek.