Palu (13/10). Walau kota Palu dilanda hujan deras, gabungan Tim Bantuan Fakultas Teknik UGM Yogyakarta dan Tim Relawan & Bantuan Kemanusiaan FTI UMI Makassar, melakukan pembagian 130 paket sembako di Kelurahan Poboya, Kecamatan Palu Timur, lokasi menuju camp pengungsian ini cukup menantang dan berjarak kurang lebih 20 KM dari Kota Palu.
Tim FT UGM (2 dosen, 1 tendik, dan 3 mahasiswa) membawa bantuan yg disalurkan melalui FT UGM (dari Dharma Wanita FT UGM, Kageogama, BHA, dan SATUB), tahap 1 senilai 100 juta rupiah. Serta reconnaissance survey awal utk lokasi infrastruktur yang akan dibangun Kemenhub.
Hari berikutnya (14/10) gabungan Tim Relawan Fakultas Teknik UGM Yogyakarta & Tim Relawan & Bantuan Kemanusiaan Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri UMI Makassar menuju lokasi Camp pengungsi di desa Sidera Kabupaten Sigi Sulteng membawa paket bantuan.