Prestasi menggembirakan kembali terukir, satu lagi kemenangan mahasiswa S1 Departemen Teknik Kimia FT UGM di level internasional, keluar sebagai juara di Greenpreneur Competition 2018 di Korea yang diselenggarakan oleh Global Green Growth Institute (Presiden organisasi ini adalah Ban Ki Moon mantan Sekjen PBB).
Info Teknik
Untuk membantu proses penyembuhan dari trauma bagi anak-anak penyintas bencana, telah dikirim 6 box boneka dari sahabat Jepang (Toys for Kids) bantuan Japan Foundation. Pengiriman dibantu oleh Kopi Kapal Api.
Kesebelasan teknik memenangi final sepak bola porseni Gama melawan peternakan, melalui adu penalti dengan score 4-2. Selamat untuk kesebelasan FT.
Tiga mahasiswa yang merupakan dari Prodi Teknik Mesin masuk sebagai finalis dalam lomba karya tulis ilmiah tingkat Nasional, salah satu dari 15 finalis yang ikut berkompetisi pada ajang nasional yang diselenggarakan di Universitas Muhammadiyah Makassar.
Revolusi industri 4.0 ditandai oleh semakin canggihnya hubungan manusia dan mesin. Salah satu teknologi yang menjadi motor perubahan di industri 4.0 adalah printer 3 dimensi. Printer 3D merupakan game changer yang sedang merubah wajah industri di dunia. FT UGM mengambil peran dengan riset dan pengembangan printer 3D. Demikian sambutan Prof. Nizam, Dekan FT UGM dalam pembukaan pelatihan guru-guru SMK. Para peneliti FT UGM tidak hanya menjadi konsumen tapi menjadi pencipta printer 3D. Untuk mensosialisasikan dan menyiapkan SDM yang unggul dalam membangun revolusi industri 4.0 di Indonesia, FT UGM melatih guru-guru SMK dari berbagai provinsi di Indonesia. Sebanyak 50 guru Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dari berbagai wilayah di Indonesia mengikuti Pelatihan dan Pendampingan SMK Bidang Teknologi 3D Printing di Fakultas Teknik UGM, pada 22-23 Oktober 2018.
Hadirilah acara Mandiri Campus Visit, Bank Mandiri akan memberikan kabar baik tentang update informasi karier, sekaligus peluang kerja di perusahaannya. Peluang kerja yang ditawarkan untukmu berupa Risk Management Development Program (RMDP).
Tim Relawan dan bantuan kemanusiaan Fakultas Teknologi Industri Universitas Muslim Indonesia (FTI-UMI), bekerja sama dengan tim Relawan Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada (FT-UGM) Yogjakarta, membagikan paket sembako korban gempa yang terletak di dua tempat pengungsian, di Desa Labuanlelea, Kecamatan Labuan, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, Selasa (16/10/2018).
Tim GAMAHAMEHA – UGM meraih 2 gelar juara sekaligus , yakni sebagai Juara Favorit (Likers Video Terbanyak) dan Juara 1 di ajang Innovation Concrete Festival, Youth Civil Engineer 2018. Selamat kepada Tim GAMAHAMEHA – UGM.
Tim GMRT UGM meraih juara 1 pada kategori Autonomous Curling dan Juara 3 Bpxing pada kompetisi International Robot Contest 2018 di Korea International Exhibition Center, Seoul, Korea Selatan pada tanggal 11-13 Oktober 2018.