Dalam rangka Dies Natalis ke 64 Universitas Gadjah Mada, akan diadakan Kongres Nasional Kedaulatan Energi untuk Kesejahteraan Rakyat Indonesia pada hari Senin – Selasa, 16 – 17 Desember 2013 di Balai Senat Universitas Gadjah Mada.
Kongres Nasional Kedaulatan Energi untuk Kesejahteraan Rakyat Indonesia ini diselenggarakan sebagai wadah komunikasi dan diseminasi informasi terkait dengan kebutuhan energi nasional, bahan bakar alternatif dan hal-hal yang perlu dipertimbangkan dalam implementasinya. Rangkaian acara terdiri dari sesi pleno dan focus group discussion.
YOGYAKARTA – Jurusan Teknik Elektro dan Teknologi Informasi (JTETI) Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada berhasil memperoleh Rekor MURI karena membuat LED (Light Emitting Diode) dengan Cermin Tak Hingga Terbesar di Indonesia. Pemecahan Rekor MURI ini dilaksanakan bersamaan dengan puncak perayaan ulang tahun ke 50 JTETI, Sabtu malam lalu.
Acara yang di inisiasi bersama dengan ECC UGM ini diawali dengan kunjungan industri ke Zara Skin Care Factory PT Unilever Indonesia di kawasan industri Cikarang Bekasi (22/11). Kunjungan industri ini merupakan kunjungan balasan Fakultas Teknik UGM dan ECC. Tujuan lain dari kunjungan ini adalah untuk meningkatkan kerjasama yang telah terjalin diantara Fakultas Teknik UGM dan PT Unilever Indonesia. Rombongan yang dipimpin oleh Ir. Lukito Edi Nugroho, M.Sc., Ph.D., Wakil Dekan Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat dan Kerjasama Fakultas Teknik UGM, di terima oleh Ibu Irma Erinda Expertise Team – Leadership & Organisation Development Manager dan Bapak Snowerdi Suwardi, GM Manufacturing Zara Skin Care Factory.
YOGYAKARTA – Perkembangan teknologi otomotif di dunia sangat pesat karena tuntutan yang tinggi dari pengguna, sehingga menuntut industri otomotif, peneliti-peneliti di Perguruan Tinggi dan Pusat Riset bekerja keras untuk mengembangkan teknologi dan inovasi terbaru. Universitas Gadjah Mada (UGM) tengah menginisiasi penelitian dan pengembangan riset dalam bidang otomotif mendirikan Innovation Center for Automotive (ICA) atau Pusat Inovasi Otomotif.

Alhamdulillah Fakultas Teknik UGM menjadi stand terbaik (Juara 1) pada Research Week & Innovation Expo 2013 yang diselenggarakan oleh LPPM UGM di Grha Sabha Pramana pada 13 – 17 November 2013.
Dari tanggal 11-15 November 2013 Unilever Indonesia mengadakan Unilever Future Leaders’ League 2013 U-Camp di Unilever Learning Centre, Megamendung Bogor: sebuah kompetisi bisnis untuk mahasiswa-mahasiswi se-Indonesia. 5 mahasiswa UGM masuk Finalist 30 besar Unilever Future Leaders League 2013, 2 mahasiswa UGM menjadi presenter in English diantara 3 Tim Grand Finalist di depan Top Director & General Manager
Dari tanggal 11-15 November 2013 Unilever Indonesia mengadakan Unilever Future Leaders’ League 2013 U-Camp di Unilever Learning Centre, Megamendung Bogor: sebuah kompetisi bisnis untuk mahasiswa-mahasiswi se-Indonesia. 5 mahasiswa UGM masuk Finalist 30 besar Unilever Future Leaders League 2013, 2 mahasiswa UGM menjadi presenter in English diantara 3 Tim Grand Finalist di depan Top Director & General Manager
Dibutuhkan 15 Mahasiswa 