Agus Pulung Sasmito, ST., Ph.D menjadi alumni pertama dari Program Studi Fisika Teknik yang berhasil meraih gelar doktor. Beliau berhasil menyelesaikan studinya di National University of Singapore (NUS).
Beberapa waktu yang lalu, Agus Pulung Sasmito, ST., Ph.D diundang oleh promotornya sebagai guest lecture dan membimbing mahasiswa yang mengambil mata kuliah Mass Transport. Mata kuliah tersebut baru pertama kali mencoba untuk mengaplikasikan model Research-Based Learning. Berbekal pengalaman Agus sewaktu kuliah di Jurusan Teknik Fisika dengan model Research-Based Learning, maka beliau mampu menerapkan model tersebut dengan baik bagi para mahasiswa NUS.
Di NUS, Agus mengenalkan mahasiswanya dengan situasi nyata tentang riset. Di akhir kuliah, para mahasiswa ditugaskan untuk menulis laporan kelompok dalam format journal manuscript. Manuscript tersebut harus dipresentasikan dalam suatu workshop yang dibuka untuk umum untuk mensimulasikan technical session dalam suatu conference. Laporan-laporan tersebut juga dikirimkan kepada beberapa pakar yang kemudian merekomendasikan untuk dikirim ke jurnal internasional.
Di Jurusan Teknik Fisika model ini sudah diterapkan sejak tahun 2004. Bahkan salah satu karya mahasiswa mampu diterima dalam suatu international conference yang diadakan di China pada bulan Pebruari 2011 ini.