
Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada (FT UGM) terus memperluas akses informasi dan memperkuat keterhubungan dengan calon mahasiswa dari berbagai daerah. Salah satu upayanya diwujudkan melalui Webinar Sosialisasi Fakultas Teknik UGM yang diselenggarakan bekerja sama dengan Ganesha Operation (GO) pada Sabtu, 19 April 2025.
Kegiatan yang dilaksanakan secara daring melalui Zoom ini diikuti oleh lebih dari 700 peserta, yang terdiri dari siswa Ganesha Operation dan orang tua dari berbagai penjuru Indonesia. Selain melalui Zoom, kegiatan juga dapat disimak melalui Youtube. Webinar ini juga dihadiri oleh ketua departemen, ketua program studi, dan dosen dari berbagai program studi di lingkungan FT UGM, yang turut mendukung jalannya acara dan menjawab pertanyaan peserta secara langsung.
Acara dibuka oleh Prof. Dr. Ir. Bob Foster, M.M., Direktur Utama GO, yang memaparkan informasi penting mengenai seleksi masuk perguruan tinggi di Indonesia. Dalam pemaparannya, disampaikan bahwa UGM termasuk dalam tiga besar universitas dengan rata-rata skor UTBK tertinggi, mencerminkan daya saing dan kualitas akademik yang tinggi.
Dekan FT UGM, Prof. Selo, menyampaikan pandangannya mengenai arti kesuksesan. Menurutnya, kesuksesan tidak harus diseragamkan, melainkan dapat didefinisikan secara personal sesuai dengan kapasitas dan tujuan masing-masing individu. FT UGM, lanjutnya, berkomitmen menyediakan ruang dan kesempatan terbaik agar mahasiswa dapat berkembang secara optimal dan menjadi versi terbaik dari dirinya.
Materi utama kemudian disampaikan oleh Prof. Sugeng, Wakil Dekan Bidang Pendidikan dan Kemahasiswaan, yang menjabarkan informasi mendalam tentang program studi, fasilitas, program internasional (IUP), serta berbagai keunggulan lainnya dari FT UGM. Selanjutnya, Prof. Bertha, Manager Layanan Pendidikan, Pengembangan Akademik, dan Pascasarjana, menyampaikan materi terkait jalur masuk ke FT UGM serta tingkat selektivitasnya.
“Find your passion, plan ahead, prepare yourself, and keep going,” pesan Prof. Bertha kepada peserta yang sedang mempersiapkan diri untuk meraih mimpinya masuk ke perguruan tinggi impian.
Acara diakhiri dengan sesi tanya jawab yang berlangsung aktif dan interaktif. Para peserta menyampaikan berbagai pertanyaan melalui pada kolom komentar Zoom, yang dijawab langsung oleh para ketua departemen, ketua prodi, dan dosen dari masing-masing program studi di FT UGM. Melalui kegiatan ini, FT UGM berharap dapat menjangkau lebih banyak calon mahasiswa dari seluruh Indonesia, serta memberikan pemahaman yang luas dan mendalam mengenai dunia pendidikan tinggi di Fakultas Teknik. (Apri Rohmanto/Ananda Khairunisa)