Melalui dana program Pengabdian Kepada Masyarakat Pemandatan Tanggap Darurat Bencana COVID-19 Tahun 2020, Fakultas Teknik UGM berusaha membantu berbagai pihak.
Bantuan tersebut berupa produk riset yang dilakukan oleh civitas FT UGM. Berikut beberapa produk tersebut:
1. Mobile hand washer Dr. Jayan Sentanuhady, salah satunya di Pasar Terban Yogyakarta. Berita terkait klik di sini.
2. Face shield dari CIMEDs UGM dibawah koordinasi Dr. Suyitno, sebanyak 275 pcs untuk berbagai rumah sakit dan Puskesmas seputar DIY. Berita terkait klik di sini.
3. Face shield dari tim Dr. Herianto sebanyak 1434 unit di 31 instansi dari berbagai daerah. 550 unit di antaranya dari pendanaan FT UGM.
4. Masker ultrafiltration Dr. Muslim Mahardika, sebanyak 1500 pcs untuk rumah sakit rujukan Covid-19 di DIY. Berita terkait klik di sini.
5. Hand sanitizer Teknik Kimia FT UGM untuk Puskesmas dan Rumah sakit di DIY dan sekitarnya. Tersalur 1.100 L handsanitizer berbasis etanol sudah disalurkan ke seluruh kabupaten/kota di Yogyakarta, Klaten dan Solo sejak awal Maret 2020. Selain itu, juga 500 L disinfektan, hasil Kerjasama dengan relawan, donatur, Fakultas Teknik UGM, Yayasan Alumni Teknik Kimia FT UGM, PT Peroksida Indonesia Pratama, PT Enero, PT Indoacidatama, Disaster Response Unit (DERU) UGM. Berita terkait klik di sini.
6. Bilik sterilisasi Dr. Alva Edy Tontowi, 2 unit diinstal di FT dan Faskes di Yogyakarta
7. Bilik sterilisasi Dr. Rachmawan Budiarto, 2 unit salah satunya dipasang di RSUD Sleman.
Selain produk di atas, terdapat pula hasil riset berupa alat pengukuran suhu berbasis kamera dari Dr. Gesang Nugroho dan tim. Serta satu unit air cleaner karya Dr. Deendarlianto dan tim yang saat ini sedang proses manufactur.